Jenis Bidang Akuntansi serta Penjelasannya

Jenis Bidang Akuntansi serta Penjelasannya

Jenis Bidang Akuntansi serta Penjelasannya – Pengelompokan profesi akuntansi ke dalam beberapa kelompok profesi didasarkan pada Lembaga mana mereka bekerja. Pengelompokan tersebut merupakan pemilahan yang umum secara kelembagaan. Pada masing-masing Lembaga tersebut masih dapat dipilah lagi menjadi beberapa jenis bidang akuntansi yang lebih khusus, yaitu:

1. Akuntansi manajemen

Akuntansi manajemen adalah bidang akuntansi yang berfungsi untuk menyajikan data dan informasi menyangkut pengambilan keputusan manajemen tentang operasi harian dan perencanaan operasi di masa mendatang. Misalnya, menyediakan data biaya guna penentuan harga jual produk tertentu dan pertimbangan terkait.

2. Akuntansi Biaya

Akuntansi biaya adalah bidang akuntansi yang fungsi utamanya adalah sebagai aktifitas dan proses pengendalian biaya selama proses produksi yang dilakukan Perusahaan. Kegiatan utama dari bidang ini adalah menyediakan data biaya actual dan biaya yang direncanakan oleh suatu Perusahaan.

3. Akuntansi Keuangan

Akuntansi keuangan adalah bidang akuntansi bertugas menjalankan keseluruhan proses akuntansi sehingga dapat menhasilkan informasi keuangan bagi pihak eksternal Perusahaan, seperti laporan laba rugi, laporan perubahan saldo laba, laporan posisi keuangan, dan laporan arus kas. Secara umum bidang akuntansi keuangan berfungsi untuk mencatat dan melaporkan keseluruhan transaksi dan keadaan keuangan suatu badan usaha bagi kepentingan pihak-pihak diluar Perusahaan.

4. Auditing

Auditing adalah bidang akuntansi yang fungsi utamanya adalah melakukan pemeriksaan (audit) atas laporan keuangan yang dihasilkan oleh suatu Perusahaan. Jika pemeriksaan dilakukan oleh staf Perusahaan itu sendiri, maka disebut sebagai internal auditor. Hasil pemeriksaan tersebut akan digunakan untuk kepentingan internal Perusahaan. Jika pemeriksaaan laporan keuangan dilakukan oleh pihak luar Perusahaan, maka disebut sebagai independent auditor atau akuntan publik.

5. Sistem Akuntansi

Sistem akuntansi adalah bidang akuntansi yang terfokus pada aktivitas mendesain dan mengimplementasikaan prosedur serta pengamanan data keuangan Perusahaan. Tujuan utama dari setiap aktivitas bidang ini adalah mengamankan harta yang dimiliki Perusahaan.

6. Akuntansi Anggaran

Akuntansi anggaran adalah bidang akuntansi yang berfokus pada pembuatan rencana kerja Perusahaan di masa mendatang dengan menggunakan data actual dari masa lalu. Di samping Menyusun rencana kerja, bidang ini juga bertugas mengendalikan rencana kerja tersebut, yaitu seluruh Upaya untuk menjamin agak ativitas operasi harian Perusahaan sesuai dengan rencana yang telah dibuat.

7. Akuntansi Internasional

Akuntansi internasional adalah bidang akuntansi yang berfokus pada persoalan-persoalan akuntansi yang terkait dengan transaksi internasional (transaksi yang melintansi batas negara) yang dilakukan oleh Perusahaan-perusahaan multinational.

8. Akuntansi Sektor Publik 

Akuntansi sektor public adalah bidang akuntansi yang mengkhususkan diri pada pencatatan dan pelaporan transaksi dari organisasi pemerintahan serta organisasi non profit lainnya. Hal ini diperlukan karena organisasi non profit adalah organisasi yang didirikan dengan tujuan bukan menghasilkan laba usaha, sebagaimana Perusahaan komersil lainnya. Contohnya adalah pemerintahan, rumah sakit, Yayasan sosial, panti jompo, dan sebagainya.

Bidang akuntansi manajemen merupakan bidang yang fundamental untuk bisnis yang sustainable. Kini, pengelolaan akuntansi manajemen menjadi lebih mudah dengan adanya Program IPOS yang sudah terintegrasi lengkap antara program akuntansi dan point of sales.

Fitur Program IPOS sangat lengkap yaitu terdiri dari: laporan akuntansi lengkap, master data, penjualan, pembelian, perakitan, persediaan, dan lain sebagainya. Tunggu apalagi? Yuk, gunakan Program IPOS untuk mengelola akuntansi bisnis Anda.

Coba gratis IPOS disini.

Kata kunci : Aplikasi Toko Ritel dan Grosir, Software Toko dan Grosir, Software Toko Lengkap, Software Toko Murah, Software Kasir, Aplikasi Kasir, Software Toko IPOS, IPOS 4, IPOS 5

    Siklus Akuntansi Perusahaan Dagang

    Siklus Akuntansi Perusahaan Dagang

    Siklus Akuntansi Perusahaan Dagang – Akuntansi merupakan suatu sistem yang penting dalam dunia bisnis untuk merekam, mengukur, dan melaporkan aktivitas keuangan suatu perusahaan. Perusahaan dagang, yang bergerak dalam jual beli barang, memiliki siklus akuntansi khusus yang membantu mereka mengelola transaksi keuangannya. Siklus ini melibatkan beberapa langkah penting yang dilakukan secara berurutan. Mari kita bahas satu per satu dalam artikel bawah ini, ya!

    Siklus Akuntansi : Pengumpulan Data

    Siklus akuntansi dimulai dengan pengumpulan data transaksi harian. Data ini meliputi pembelian barang dagangan, penjualan, pengeluaran, penerimaan kas, dan transaksi keuangan lainnya. Tanpa dokumen, proses akuntansi tidak bisa dimulai. Karena itu, jika suatu aktivitas tertentu tidak memiliki dokumen sebagai bukti transaksi, maka harus diciptakan dokumen yang menjadi bukti bahwa suatu transaksi telah terjadi. Berbagai formular yang biasanya menjadi dokumen dasar antara lain faktur, kuitansi, nota penjualan, invoice, dan lain-lain.

    Siklus Akuntansi : Pengidentifikasian Transaksi Perusahaan Dagang

    Setelah data terkumpul, langkah selanjutnya adalah mengidentifikasi transaksi yang membutuhkan pencatatan akuntansi. Setiap aktivitas Perusahaan dipilah menjadi transaksi dan non transaksi. Setiap dokumen transaksi akan diteliti dan dipilah menutut jenis transaksinya. Transaksi adalah peristiwa ekonomi yang dapat diukur menggunakan satuan moneter dan yang menyebabkan perubahan di salah satu unsur posisi keuangan Perusahaan. Transaksi yang signifikan, seperti pembelian besar atau penjualan besar, memerlukan perhatian khusus dalam proses identifikasi ini.

    Siklus Akuntansi : Pencatatan Transaksi

    Pencatatan transaksi dilakukan dengan menggunakan berbagai dokumen, seperti faktur pembelian, faktur penjualan, dan bukti transaksi lainnya. Setiap transaksi dicatat dengan hati-hati dalam buku besar dan buku pembantu yang sesuai.

    Siklus Akuntansi : Penyesuaian

    Penyesuaian dilakukan pada akhir periode akuntansi untuk memastikan bahwa semua transaksi tercermin dengan akurat dalam laporan keuangan. Pada bagian ini melibatkan penyesuaian persediaan barang dagangan, penyusutan aset, dan pengakuan pendapatan yang belum direalisasi.

    Siklus Akuntansi : Penyusunan Laporan Keuangan Perusahaan Dagang

    Setelah penyesuaian dilakukan, laporan keuangan seperti neraca, laporan laba rugi, dan laporan arus kas disusun. Laporan-laporan ini memberikan gambaran menyeluruh tentang kinerja keuangan perusahaan dagang selama periode tertentu.

    Siklus Akuntansi : Audit Internal

    Sebagian perusahaan dagang melakukan audit internal sebagai bagian dari siklus akuntansi mereka. Audit ini membantu memastikan keakuratan dan keandalan informasi keuangan yang disajikan dalam laporan.

    Siklus Akuntansi : Penutupan Buku

    Langkah terakhir dalam siklus akuntansi perusahaan dagang adalah penutupan buku. Penutupan buku melibatkan penutupan sementara akun-akun pendapatan dan biaya untuk menyiapkan perusahaan menghadapi periode berikutnya.

    Siklus akuntansi perusahaan dagang memberikan kerangka kerja yang terstruktur untuk mengelola informasi keuangan. Dengan mengikuti langkah-langkah ini, perusahaan dapat memastikan bahwa laporan keuangannya akurat, sesuai dengan standar akuntansi yang beralku, dan dapat digunakan untuk membuat keputusan bisnis yang informasional.

    Salah satu aktivitas dalam siklus akuntansi yang cukup menyita waktu dan tenaga adalah aktivitas memposting, yaitu memindahkan catatan dari akun-akun di buku jurnal ke akun-akun yang sama di buku besar. Pemindahan catatan dari buku jurnal ke buku besar tersebut merupakan bagian dari siklus akuntansi yang normal. Jika dalam buku jurnal dicatat suatu akun tertentu di sebelah debet dan akun lainnya di sebelah kredit, maka setiap jumlah rupiah yang tercantum pada setiap akun dalam jurnal tersebut harus disalin ke setiap akun di buku besar dengan jumlah yang sama dan sesuai posisinya di sebelah debet atau kredit.

    Aspek akuntansi dan keuangan merupakan aspek yang fundamental untuk bisnis yang sustainable. Kini, pengelolaan keuangan bisnis menjadi mudah dengan adanya Program IPOS yang sudah terintegrasi lengkap antara program akuntansi dan point of sales.

    Fitur Program IPOS sangat lengkap yaitu terdiri dari: laporan akuntansi lengkap, master data, penjualan, pembelian, perakitan, persediaan, dan lain sebagainya. Tunggu apalagi? Yuk, gunakan Program IPOS untuk mengelola akuntansi bisnis Anda.

    Coba gratis IPOS disini.

      Rekomendasi Software Kasir Minimarket untuk Anda!

      Rekomendasi Software Kasir Minimarket untuk Anda!

      Rekomendasi Software Kasir Minimarket untuk Anda! – Teknologi telah mengubah cara bisnis di berbagai sektor, termasuk dalam industri ritel seperti minimarket. Saat ini, minimarket harus mampu mengelola inventaris, melayani pelanggan dengan cepat, dan menyediakan laporan keuangan yang akurat. Salah satu alat yang sangat penting dalam mencapai hal tersebut adalah software kasir (POS).

      Berikut adalah rekomendasi software kasir untuk bisnis minimarket yang bisa menjadi pertimbangan Anda sebagai pemilik :

      MOKA Pos – Software Kasir Minimarket

      Moka merupakan salah satu rekomendasi software kasir yang dirancang khusus untuk bisnis ritel, termasuk minimarket. Software ini menawarkan berbagai fitur seperti manajemen inventaris, pelacakan penjualan secara real-time, integrasi dengan pembayaran elektronik, dan pelaporan keuangan yang komprehensif. Antarmuka yang mudah digunakan membuatnya cocok untuk pemilik usaha kecil hingga menengah.

      Jurnal – Software Kasir untuk Minimarket

      Rekomendasi selanjutnya adalah Jurnal. Jurnal adalah solusi keuangan yang komprehensif yang tidak hanya mencakup manajemen akuntansi, tetapi juga memiliki fitur POS untuk bisnis ritel seperti minimarket. Dengan Jurnal, pemilik minimarket dapat mengelola inventaris, menerima pembayaran dengan berbagai metode, serta menghasilkan laporan keuangan secara otomatis. Integrasi dengan sistem akuntansi membuatnya menjadi salah satu pilihan yang bisa dipertimbangkan.

      Software Kasir Pintar

      Kasir pintar adalah software kasir yang dirancang untuk bisnis ritel kecil dan menengah, termasuk minimarket. Sehingga mereka menawarkan berbagai fitur seperti manajemen inventaris, pencatatan penjualan yang mudah, integrasi dengan pembayaran digital, dan laporan keuangan. Kasir Pintar juga memperhatikan kebutuhan unik dari pemilik bisnis dengan menyediakan paket harga yang terjangkau.

      Software IPOS – Rekomendasi Software Kasir Minimarket

      IPOS adalah salah satu rekomendasi software kasir minimarket yang telah banyak dipercaya oleh pemilik bisnis minimarket. Dengan IPOS, Pemilik usaha dapat mengelola inventaris, mempercepat transaksi, dan menghasilkan laporan keuangan yang rinci.

      Mengapa Anda harus memilih IPOS?

      • Cocok untuk Ritel atau Grosir
        Dengan fitur harga bertingkat dan sistem member yang sangat fleksibel.
      • Tampilan yang User-friendly
        Tampilan sederhana mirip Microsoft Excel dan Word membuatnya mudah digunakan oleh siapa pun.
      • Personalisasi tanpa Batas
        Sesuaikan nama bisnis, tambahkan logo, ubah struk, faktur, dana tur tema warna program sesuai dengan preferensi Anda.
      • Pilih Pembayaran Fleksibel
        Program IPOS mendukung berbagai metode pembayaran, termasuk tunai, kredit/tempo, kartu debit & kredit, serta e-money.
      • Laporan Lengkap
        Dapatkan laporan omzet, laporan utang-piutang, laporan kas, serta laporan keuangan lainnya untuk membantu Anda membuat keputusan yang lebih baik.
      • Jaminan Keamanan Data
        Adanya fitur hak akses yang dapat diatur serta fitur pencadangan data otomatis untuk menghindari kehilangan informasi berharga.
      • Terintegrasi dengan Peralatan Kasir
        Terhubung dengan peralatan kasir seperti printer kasir, barcode scanner, cash drawer, dan customer display untuk memperlancar transaksi bisnis.
      • Layanan Training & Aftersales
        Tim support berpengalaman yang siap memberikan konsultasi dan panduan lengkap dalam bentuk teks dan video untuk memastikan pengoptimalan penggunaan program Anda.
      • Akses Mobile
        Memungkinkan Anda untuk memeriksa laporan dan melakukan input transaksi kapan saja, di mana saja
      • Update Program Berkala
        Memastikan Anda mendapatkan pelayanan yang terbaik dengan selalu menggunakan versi terbaru dengan fitur terkini yang selalu update.
      • Coba Gratis
        Kami menawarkan coba gratis sehingga Anda dapat merasakan kemudahan dan komprehensifnya Program IPOS sebagai program toko dan akuntansi sebelum Anda memutuskan berlangganan.
      • Harga Terjangkau
        Harga langganan tahunan sudah include training oleh tim berpengalaman, dukungan pelanggan yang responsif, pembaruan program, serta akses melalui aplikasi mobile.

       

      Store employees at work

       

      Software Ketoko – Rekomendasi Software kasir Minimarket

      Program Toko Online KETOKO adalah software yang siap membantu bisnis Anda naik level . Sederhana, cepat, dan efisien, kelola bisnis dengan KETOKO yang mudah dipahami.

      Mengapa harus Program Toko Online KETOKO?

      • Akses tanpa Batas

      Kami beri Anda kebebasan untuk mengakses program di mana saja, kapan saja, dari device apa saja. Kemudahan di ujung jari Anda!

      • Nyaman Digunakan

      Tampilan yang user-friendly memastikan Anda bisa memulai tanpa kesulitan. Tidak perlu pengalaman IT! Program Toko Online KETOKO dirancang untuk bisnis Anda.

      • Panduan Langkah demi Langkah

      Ikuti panduan kami yang sederhana tetapi jelas, maka Anda akan menjadi ahlinya dalam waktu singkat.

      • Laporan Finansial Sederhana

      Dapatkan gambaran cepat tentang kondisi keuangan Anda dengan laporan yang mudah dimengerti dengan fitur akuntansi KETOKO.

      • Otomatisasi Transaksi

      Hemat waktu Anda yang berharga dengan fitur otomatis yang mengurus segala pencatatan penjualan dan pembelian. Sehingga Anda bisa fokus pada hal lain untuk mengembangkan bisnis.

      • Layanan Training & Aftersales

      Tim support berpengalaman yang siap memberikan konsultasi dan panduan lengkap dalam bentuk teks dan video untuk memastikan pengoptimalan penggunaan program Anda.

      • Jaminan Keamanan Data

      Adanya fitur hak akses yang dapat diatur serta fitur pencadangan data otomatis untuk menghindari kehilangan informasi berharga. Data Anda aman bersama kami.

      Memilih software kasir yang tepat merupakan langkah penting dalam mengelola bisnis minimarket dengan efisien. Setiap opsi yang disebutkan di atas menawarkan fitur-fitur yang berbeda-beda, sehingga Anda bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan dan skala bisnis. Penting untuk melakukan evaluasi menyeluruh terhadap kebutuhan bisnis Anda dan mencoba beberapa opsi sebelum membuat keputusan akhir. Dengan memilih software kasir yang tepat, Anda dapat meningkatkan efisiensi operasional dan mengoptimalkan pengalaman di minimarket Anda.

      Jika masih bimbang, kenapa tidak coba gratis IPOS dulu saja? Coba gratis IPOS di sini.

      Kata kunci : Aplikasi Toko Ritel dan Grosir, Software Toko dan Grosir, Software Toko Lengkap, Software Toko Murah, Software Kasir, Aplikasi Kasir, Software Toko IPOS, IPOS 4, IPOS 5

        Tips Supermarket Panen Cuan, Disimak Yuk!

        Tips Supermarket Panen Cuan, Disimak Yuk!

        Tips Supermarket Panen Cuan, Disimak Yuk! – Bisnis supermarket merupakan bisnis yang menguntungkan. Bisnis ini bukan bisnis musiman, sehingga akan tetap selalu laku dalam setiap situasi. Supermarket menyediakan barang-barang yang dibutuhkan sehari-hari seperti makanan, minuman, peralatan rumah tangga, peralatan mandi, peralatan sekolah, dan lain sebagainya.

        Berikut beberapa tips untuk memulai dan menjalankan supermarket yang perlu Anda coba!

        Tips 1 : Menyediakan Bangunan Supermarket yang Nyaman

        Tips supermarket yang bisa Anda lakukan yang pertama adalah menyediakan bangunan yang nyaman. Bangunan yang nyaman tentu menjadi faktor penting bagi kenyamanan konsumen dalam berbelanja. Bayangkan ada 2 toko, Bangunan Toko A mempunyai desain interior yang rapi, bersih, terdapat fasilitas AC, lampu yang terang, rak juga tertata rapi. Sedangkan bangunan Toko B kotor, desain interior tidak diperhatikan seperti tembok yang tidak dicat, lampu yang redup, dan rak tidak tertata rapi. Seandainya Anda sebagai konsumen, tentu Anda akan lebih nyaman berbelanja di Toko A, bukan?

        Tips 2 : Lokasi Usaha Supermarket yang Strategis

        Faktor penting bagi keberhasilan bisnis supermarket adalah lokasi usaha yang strategis. Lokasi yang dekat dengan pasar, pemukiman penduduk, pusat perbelanjaan, tentu lebih besar peluangnya untuk didatangi kosumen dibandingkan dengan supermarket yang lokasi nya jauh dari keramaian masyarakat.

        Tips 3 : Menjalin Kerjasama yang Baik dengan Supplier

        Supplier merupakan klient yang penting untuk bisnis supermarket Anda. Anda bisa bekerjasama untuk mendapatkan pasokan barang yang lengkap dengan harga yang lebih murah sehingga supermarket Anda dapat mengadakan promo atau discount rutin bulanan.

        Tips 4 : Mengikuti Trend

        Karena supermarket menyediakan kebutuhan sehari-hari konsumen, maka supermarket juga harus mengikuti trend kebutuhan yang berubah supaya tetap relevan. Misalkan ketika pandemi konsumen banyak membutuhkan produk kesehatan, maka sediakanlah produk kesehatan di supermarket Anda.

        Tips 5 : Pelayanan yang Ramah

        Pelayanan karyawan yang ramah dapat membuat konsumen merasa nyaman berbelanja di supermarket Anda dan tidak ragu untuk berkunjung kembali. Keramahan kepada konsumen dapat ditunjukkan dengan memberikan sapaan ketika konsumen baru datang, menjawab pertanyaan konsumen dengan detail tentang barang yang dijual jika mereka bertanya dan melayani dengan ramah ketika konsumen membayar di kasir. Jika karyawan supermarket tidak ramah terhadap konsumen, mereka akan sungkan dan tidak nyaman untuk berbelanja kembali.

        Tips 6 : Supermarket Menyediakan Perlengkapan yang Dibutuhkan

        Persiapkan segala perlengkapan seperti PC kasir, printer, rak barang, kulkas, kamera CCTV, mesin pembayaran non tunai, dll. Jika Anda membeli lisensi supermarket dengan sistem waralaba, terdapat keuntungan tersendiri karena biasanya semua perlengkapan tersebut sudah dipersiapkan oleh perusahaan induk.

        Tips 7 : Menggunakan Teknologi

        Di era digital, penggunaan teknologi dalam bisnis adalah sebuah keharusan untuk meningkatkan performa bisnis. Kini, pengelolaan keuangan bisnis menjadi simple dengan adanya Program IPOS yang sudah terintegrasi lengkap antara program akuntansi dan point of sales. Fitur Program IPOS sangat lengkap yaitu terdiri dari: laporan akuntansi lengkap, master data, penjualan, pembelian, perakitan, persediaan, dan lain sebagainya. Yuk, gunakan Program IPOS untuk mengelola akuntansi supermarket Anda.

        Coba gratis IPOS disini.

        Kata kunci : Aplikasi Toko Ritel dan Grosir, Software Toko dan Grosir, Software Toko Lengkap, Software Toko Murah, Software Kasir, Aplikasi Kasir, Software Toko IPOS, IPOS 4, IPOS 5

          Trigonal Software sebagai salah satu entitas usaha yang ikut mendukung dan menggalakkan penggunaan produk teknologi informasi ke kalangan pengusaha UKM di Indonesia, berdiri di akhir tahun 2007.

          OFFICE

          JL. Kemang Soka Raya, Blok A No. 20, Kemang Pratama 2, Kota Bekasi, Jawa Barat 17116

          © 2024 Trigonal Software. All Rights Reserved.